Warna rambut 2022

Tren Warna Rambut 2022. Bikin Kamu Trendy dan Kekinian!

Dunia selalu berubah, kehidupan berubah, begitu juga dengan tren warna rambut yang berubah setiap tahunnya. Biasanya para ahli di bidang fashion memprediksi warna rambut yang akan digrandrungi. Begitu juga untuk tren warna rambut 2022 yang wajib kamu tahu agar tidak ketinggalan zaman. Warna lama memang masih akan teteap menjadi tren, namun banyak warna baru yang menarik untuk dicoba. Pada artikel kali ini akan menjelasankan deretan warna rambut yang bisa menjadi referensi kamu. Silahkan dibaca sampai habis, ya!

Warna Rambut 2022

1. Auburn

Di deretan pertama ada Auburn. Merupakan tren warna rambut 2022 dengan memadukan warna cokelat, merah, dan juga tembaga. Dengana adanya sedikit warna tembaga, warna merah di Auburn tidak akan terlihat mencolok justru akan memberikan kesan seksi dan misterius. Dilansir dari Instyle, warna ini bakal booming di tahun 2022 ini.

2. Warna Rambut 2022: Soft Ash

Di deretan kedua ada Soft ash  yang cocok untuk kamu yang masih pemula karena warna Soft Ash tidak terlalu terang, tapi cukup elegan. Akan cocok bagi kamu yang memiliki kulit sawo matang dan akan memberikan kesan lembut dan kalem.

3. Buttery Platinum

Selanjutnya yang menarik untuk dicoba adalah Buttery Platinum. Jika warna blonde pada umumnya terang, Buttery Platinum menawarkan warna blonde yang sejuk dan lebih tenang. Dengan warna rambut ini penampilan kamu akan terlihat elegan dan mewah.

4. Platinum Blonde

Warna pada Platinum Blonde mirip dengan Buttery Platinum, namun warna ini cenderung lebih terang. Warnanya yang cenderung putih atau silver, membuat Platinum Blonde tampak cerah. Tren warna ini cocok digunakan untuk kamu yang berkulit terang agar hasilnya semakin ciamik.

5. Toasted Caramel

Dari namanya saja sudah terlihat bahwa Toasted Caramel mengusung warna cokelat. Namun warna cokelat di sini telah dimodifikasi sehingga hasilnya lebih rich, tidak hanya warna rambut cokelat biasa. Hasil warna cokelat di sini terlihat agak terang, namun tidak mencolok justru memberikan kesan hangat dan natural.

6. Warna Rambut: Mushroom Blonde

Menyesuaikan warna kulit orang Indonesia yang cenderung sawo matang dan tidak terlalu cocok menggunakan warna blonde, maka warna rambut Mushroom Blonde ini menjadi alternatifnya. Mengusung warna hasil perpaduan coklat muda, coklat gelap, abu-abu, dan tambahan highlight abu-abu akan membuat penampilanmu super cantik dan eksotis.

7. Warm Highlight

Selanjutnya ada tren warna rambut Ward Highlight dan cocok untuk kamu yang memiliki rambut tipis. Karena warna ini akan membuat rambutmu tampak lebih berdimensi dengan memantulkan cahaya, sehingga rambut menjadi tampak lebih bervolume dan berkilau.

Ada banyak pilihan warna highlights yang menarik. Untuk warna rambut 2022, kamu bisa lebih mengarah ke tone warm atau hangat dengan memilih warna seperti browncaramel, atau ginger. Warna-warna rambut ini dijamin akan membuatmu tampak lebih cantik dan manis seperti caramel.

8. Cinnamon Red

Tren warna rambut 2022 sepertinya identik dengan sentuhan warna merah, begitu juga dengan Cinnamon Red. Warna ini cocok untuk kamu yang punya skin tone berwarna peach atau krem karena akan membuatmu tampil lebih cantik dan fresh. Untuk kamu yang berkulit gelap pun masih bisa mencoba warna ini, yang penting harus percaya diri, ya! Percaya diri adalah kunci. Warna rambut ini cocok untuk pemilik rambut lurus ataupun bergelombang.

9. Warna Rambut 2022: Greige Hair

Warna rambut baru ini adalah singkatan dari gray dan beige. Wajib sekali untuk kamu coba karena warna rambut cool-toned ini terlihat menarik dan tidak terlalu mencolok.

10. Ash Brown

Selama beberapa tahun terakhir Ash Brown menjadi warna rambut yang cukup populer. Pun di tahun 2022 ini, Ash Brown masih banyak diminati. Ash Brown mengusung sentuhan warna coklat yang cukup terang namun tidak seterang blonde. Warna ini cocok buat kamu yang memiliki kulit kuning langsat.

Tips Memilih Warna Rambut

Warna Rambut untuk Kulit Gelap

  1. Untuk kulit gelap, seimbangkan warna-warna hangat dengan memilih warna kastanye atau coklat muda. Warna ini akan membantu menyeimbangkan rona warna kulit kuning pada kulit.
  2. Untuk rona warna kulit merah yang cerah, pilih warna coklat gelap sedang, hitam, atau warna biru kehitaman. Pilihlah warna rambut yang lebih gelap, sebaiknya hindari warna coklat terang.
  3. Untuk rona warna kulit sejuk, hangatkan semua warna pada kulit. Highlight warna-warna hangat bisa menjadi pilihan untuk mencerahkan rambutmu. Warna cokelat gelap atau hitam akan menambah dimensi pada rambut.
  4. Untuk rona warna kulit hangat keemasan dengan kecoklatan, kamu bisa memilih hampir semua warna rambut, dari coklat terang sampai gelap atau merah dan pirang. Rona keemasan bisa ditekan dengan highlight yang mengandung dasar merah.

Warna Rambut untuk Kulit Pucat/Sedang

  1. Untuk rona warna kulit kuning, pilihlah dasar yang kaya warna untuk rambut seperti coklat gelap keemasan, pirang dan mahoni. Lalu highlight menggunakan dasar kemerahan, seperti coklat muda dan tembaga. Jika memilih dasar atau highlight pirang, mungkin akan terlalu mempertegas rona warna kulit kuning pada akhirnya.
  2. Untukrona hangat kemerahan, pilihlah warna dasar sedang seperti warna coklat madu atau dasar keemasan dan tambahkan warna karamel pudar. Ini akan mengurangi warna kemerahan pada rona kulit. Sebaiknya hindari memilih rambut berwarna merah atau pirang.
  3. Untukwarna kulit sejuk dengan rona merah muda atau biru, pilih warna rambut coklat kuat, merah, atau dasar pirang. Highlight dengan warna honey-wheat atau keabuan untuk mengontraskan rona warna kulit sejuk kamu.

 Warna Rambut untuk Kulit Kuning Langsat

  1. Untuk warna kulitkuning langsat dengan rona hangatatau kekuningan, pilih warna rambut yang lebih cerah misalnya warna pirang madu, pirang, kastanye atau moka, dengan dasar warna keemasan.
  2. Untuk warna kulit kuning langsat dengan rona sejuk, pilihlah warna rambut yang mempertegas rona sejuk ini. Misalnya, warna abu-abu, platinum, tembaga, atau merah keunguan. Hindari memilih warna abu-abu, pirang, keabuan jika mempunyai kulit kuning gelap dengan rona warna kulit sejuk.

Demikian rekomendasi tren warna rambut 2022 yang bisa menjadi pilihanmu. Mewarnai rambut memang bukan perkara mudah karena harus disesuaikan dengan warna kulit agar terlihat kontras. Satu lagi kuncinya yaitu harus percaya diri. Karena dengan percaya diri, kecantikanmu akan lebih terlihat. Semoga bermanfaat!